Breaking News! Ketua Umum PPDI Menyatakan Keluar Dari Desa Bersatu

BOYOLALI – Ketua Umum PPDI Moh Tahril, menyatakan keluar dari organisasi Desa Bersatu, hal ini disampaikan saat memberikan sambutan dalam pembukaan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) PPDI 2024 di Wisma Haji Donohudan Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu (28/09/2024).

Disampaikan juga oleh Moh Tahril, PPDI diharapkan dapat menjadi organisasi yang mandiri sehingga mengambil keputusan untuk tidak lagi masuk dalam organisasi Desa Bersatu.

Sementara itu, Anggota DPR RI terpilih dari Partai Amanat Nasional (PAN) Mohammad Hatta menyampaikan kesiapan untuk mengawal dan mensukseskan aspirasi perangkat desa anggota PPDI.

” Dalam 5 tahun kedepan, kita akan terus berupaya untuk merealisasikan apa yang menjadi aspirasi perangkat desa,” ujar Mohammad Hatta didepan ratusan peserta Rapimnas.

Peningkatan kesejahteraan juga menjadi salah satu target yang harus ditingkatkan dari waktu ke waktu secara berkala.

Agenda Rapimnas PPDI tahun 2024 ini sendiri masih akan berlangsung mulai dari Sabtu-Minggu (28-29/09/2024), dimana setelah agenda pembukaan akan diadakan rapat-rapat pembahasan internal organisasi.

About admin

Check Also

Jatiluwih, Desa Terbaik Dunia Tahun 2024

JAKARTA – Desa Jatiluwih berhasil meraih penghargaan sebagai salah satu Desa Terbaik Dunia 2024 dari …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *